KENDARI, GMNISULTRA.OR.ID - Dewan Pengurus Komisariat (DPK) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari sukses gelar Pelantikan Pengurus, Jumat (28/2/2025).
Pelantikan itu berlangsung di Aula FISIP UHO Kendari dan melantik La Jila sebagai Ketua dan Arini sebagai Sekretaris DPK GMNI FISIP UHO Kendari periode 2024-2025.
Pelantikan itu dilakukan langsung oleh Sahril sebagai Ketua DPC GMNI Kendari yang disaksikan oleh tamu undangan serta Anggota/Kader GMNI se-Kota Kendari.
Usai dilantik, La Jila Ketua DPK GMNI FISIP UHO itu menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah membantu Pelantikan.
"Saya berterima kasih kepada semua pihak yang membantu jalannya pelantikan ini hingga berjalan sukses dari awal sampai akhir. Sekali lagi terima kasih semuanya," ujarnya.
Ia juga mengatakan bahwa dirinya bersama pengurus DPK GMNI FISIP UHO yang baru saja dilantik akan memberikan yang terbaik dalam bertugas sesuai dengan amanat Muskom.
'Kami siap memegang amanah untuk menjalankan kempeminpinan berdasarkan hasil yang disepakati di Muskom dengan penuh tanggungjawab," tandasnya.
Diketahu, dalam kegiatan pelantikan DPK GMNI FISIP UHO Kendari dihadir oleh Pengurus DPC GMNI Kendari, Anggota dan Kader GMNI Se-Kota Kendari, BEM FISIP UHO, HMJ Se-FISIP UHO, Cipayung Plus, dan Pejabat Birokrat Kampus FISIP UHO.***
By: DPK GMNI FISIP UHO Kendari.